Barca Pensiunkan Valverde

Sepakbola, chronosdaily.com-Menuai hasil negatif di sejumlah laga dalam beberapa pertandingan terakhir, akhirnya petinggi Barcelona memutus kontrak pelatihanya Ernesto Valverde, Senin (13/1) waktu setempat, demikian situs resmi klub itu melaporkan. Tak lama pengumuman mempensiunan Valverde, Barcelona kemudian menunjuk mantan pelatih Real Betis, Quique Setien.

Valverde, 55 tahun adalah pelatih yang terbilang sukses di Barcelona setelah memberikan dua gelar La Liga. Namun demikian hal itu belum memuaskan klub dengan penampilan yang tidak begitu baik dalam akhir-akhir ini dan yang paling mengecewakan adalah gagal meraih final musim lalu di Liga Champions.

Valverde memang dalam tekanan besar dengan hasil yang didapat, khususnya ketika dikalhakan Liverpool 3-0 di Liga Champions dan dikalahkan oleh Valencia di Piala Copa del Rey di babak final.

Dalam pernyataan resmi klub, Valverde  sepakat dengan manajemen untuk menghentikan kerjasama mereka dan mengucapkan terima kasih atas segala apa yang telah dilakukan.  “Kami mengucapkan terima kasih atas profesionalitasnya, komitmennya, dedikasinya dan ia selalu melakukan hal yang positif kepada semua dan khususnya kepada keluarga besar Barcelona,” demikian pernyataan petinggi Barcelona.

See also  Cyrus Margono Berminat Menjadi WNI

Sementara itu penggantinya, Setien, pelati berusia 61 tahun, pernah membawa Real Betis berada di posisi tertinggi di musim 2005 dan meraih babak semi final Copa del Rey, lalu ia meninggal Betis pada bulan Mei. Petinggi Barcelona akan mengumumkan secara resmi penunjukan Setien pada Selasa (14/1) waktu setempat.(ars)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *